Salah satu atlet pencak silat asal Garut kategori
usia sekolah, kini sedang bersiap mengikuti perlombaan kejuaraan
internasional yang bertajuk "Nangun Sat Kerthi Loka Bali Championsip 1
2020" pekan depan.
Dia adalah Lukman Nulhakim (17), merupakan
atlet yang masih duduk di sekolah SMA Islam Mekar Bhakti Bungbulang. Ia
akan mengikuti kejuaraan internasional pertamanya. Kini Lukman berlatih
keras di Padepokan Pusaka Riksa Diri yang selama ini menempanya.
Padepokan menunjuk Lukman untuk mengikuti kejuaraan tersebut karena memiliki pengalaman dan prestasi di daerah selama ini. Selain sudah banyak mendapatkan prestasi di tingkat kabupaten dan provinsi.
"Selain
membawa nama baik padepokan saya juga akan membawa nama baik sekolah,
mohon doa restu dari semua semoga di kejuaraan tersebut saya dapat
meraih hasil yang maksimal," tutur Lukman, saat dihubungi melalui
telepon selularnya, Sabtu (18/1/2020). di tempat tinggalnya di Kp.
Cihikeu RT 01 RW 03 Desa Cihikeu Kecamatan Bungbulang.
Selain
didukung oleh padepokan, Siswa kelas 12 ini juga mendapatkan dukungan
penuh dari pihak sekolah. Mulyadin, Kepala SMA Islam Mekar Bhakti
Bungbulang, menuturkan, Lukman adalah salah satu siswa yang memiliki
tekad yang kuat, selain berprestasi di bidang pendidikan Lukman juga
ulet dan tekun berlatih pencak silat.
"Saya do'akan agar Lukman
dapat membawa prestasi di Bali nanti sehingga dapat mengharumkan Garut
dan juga sekolah dimana dia belajar," harapnya.
Sumber: Humas Diskominfo Garut
www.garutkab.go.id
Dikelola oleh :
Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Garut
Jl. Pembangunan No. 181, Garut, 44151
Provinsi Jawa Barat
+62 262 4895000 | |
[email protected] | |
[email protected] | |
DiskominfoGRT | |
DiskominfoGRT |