KSR-PMI (Korps Suka
Relawan-Palang Merah Indonesia) Unit Markas PMI kabupaten Garut melaksanakan
orientasi anggota baru di objek wisata cibeureum, Kecamatan Samarang, digelar
selama 2 hari mulai tanggal 31 Desember 2017 sampai 1 Januari 2018.
Kegiatan ini dihadiri 30
peserta dari berbagai kecamatan yang berada di kabupaten Garut yang tidak
memiliki unit KSR-PMI sendiri antara lain Kecamatan Garut Kota, Leles, Cibiuk,
Limbangan, Bungbulang, Pakejeng, Mekarmukti serta Cibatu. Kegiatan ini digelar dengan beberapa materi
dasar Kepalangmerahan, Organisasi PMI, Peran KSR dalam organisasi, Saffer
Access dan Code of Conduct.
Kepala markas PMI Garut
Agus Heryanto yang sekaligus pemberi materi kegiatan mengatakan kami bangga
atas antusias peserta mendengarkan penjelasan dari pemateri tentang apa itu
Palang Merah.
Lebih lanjut Agus
menyampaikan, Kami berikan materi bagaimana kita seharusnya menjalankan tugas
dilapangan agar tetap selalu aman dilokasi dimana kita melaksanakan tugas,
selain itu juga disampaikan bagaimana juga sikap kita ketika kita terjun di
dalam masyarkat yang akan kita bantu.
“Bagi mereka materi ini
sangat menunjang mereka dikala nanti mereka ditugaskan untuk membantu kegiatan
kepalangmerahan di masyarakat sekitar. Karena selama ini sebagian peserta sama
sekali belum pernah turun ke masyarakat saat terjadi suatu musibah di lingkungan
sekitar,†ungkapnya.
Ketua PMI Kabupaten Garut
dr Helmi Budiman, saat meninjau kegiatan orientasi berharap supaya semua unsur
keanggotan PMI yang didalamnya ada KSR bisa mendapatkan materi ini beserta
pemahaman mereka terhadap PMI agar tidak sekedar memasang lambang, tapi juga
mencintai PMI dan melaksanakan tugas kemanusiaan sepenuh hatinya.
“Saya berharap agar KSR
selalu aktif berlatih karena KSR-PMI ini lah salah satu ujung tanduk organisasi
PMI tetap kokoh berdiri,†pungkasnya.
(Humas Diskominfo),garutkab.go.id
www.garutkab.go.id
Dikelola oleh :
Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Garut
Jl. Pembangunan No. 181, Garut, 44151
Provinsi Jawa Barat
+62 262 4895000 | |
[email protected] | |
[email protected] | |
DiskominfoGRT | |
DiskominfoGRT |