Wakil Bupati Garut dr. Helmi Budiman mengapresiasi langkah Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menggratiskan biaya pendidikan SMA/SMK di Jawa Barat.
"Alhamdulillah tentunya kabar baik ini kami apresiasi. Kami menyambut baik kebijakan ini," ujar Helmi, usai apel gabungan di lapangan Setda Garut, Senin (15/06/2020).
Wabup Helmi mengungkapkan, atas nama Pemerintah Kabupaten Garut, menyambut baik dengan kebijakan yang dikeluarkan Gubernur Jawa Barat. Yang mana jenjang pendidikan SMA dan SMK ini memang dibawah tanggungjawab Pemerintah Provinsi Jawa Barat.
“Alhamdulillah, atas kebijakan yang dikeluarkan dari Pemerintah Provinsi ini, karena ini akan meringankan beban bagi para orang tua siswa. Apalagi dalam kondisi ekonomi masyarakat masa Covid-19 sekarang ini,†ujar Helmi.
Helmi menambahkan, digratiskannya biaya pendidikan tingkat SMA/SMK ini juga akan meningkatkan Indeks Pendidikan, Angka Prestasi Kasar, dan angka rata-rata sekolah warga Kabupaten Garut.
"Kami berharap dengan digratiskannya biaya pendidikan ini dapat dimanfaatkan betul oleh warga kabupaten Garut untuk meningkatkan jenjang pendidikan ke tingkat yang lebih tinggi lagi, dan meningkatkan angka rata-rata usia sekolah," kata Helmi.
Wabup Helmi juga menambahkan, untuk pembelajaran pada tahun ajaran sekarang ini, berkaitan dengan situasi Covid-19, kemungkinan akan aktif sekitar bulan Desember 2020 atau Januari 2021.