Disdukcapil Kabupaten
Garut, minggu depan akan meluncurkan mobil keliling untuk operasional pelayanan
pembuatan Kartu Keluarga (KK), Kartu Tanda Penduduk (KTP), Akta Kelahiran,
Perpindahan dan lainnya, bertempat di Lapang Otista Alun-alun Garut.
Kepala Disdukcapil, Rina
Siti Syabariah saat ditemui, Rabu (24/01/2018) menyampaikan beberapa rencana
dan program kedepan untuk meningkatkan pelayan yang akan memudahkan warga
masyarakat sesuai keinginan Pemerintah Kabupaten Garut. “Supaya mempercepat dan mempermudah semua
akses yang berhubungan dengan pelayanan, mereka harus dilayani dengan baik
ramah tamah dan sopan,†tuturnya.
Rina menambahkan, mobil
ini akan berfungsi sebagai sarana untuk membantu operasional pelayanan dokumen
kependudukan dengan cara jemput bola ke 42 kecamatan, menyusul masih banyak
warganya yang belum memiliki KK, KTP, Akta Kelahiran serta dokumen surat pindah
dengan alasan karena terlalu jauh dan lama dalam pelayanan.
“Dengan jemput bola,
masyarakat yang jauh jaraknya ke kabupaten akan merasa senang serta terbantu
dan tidak perlu datang ke dinas,†katanya.
Menurutnya, banyak keluhan masyarakat datang jauh-jauh untuk membuat KK
dan KTP tidak beres karena terlalu banyak yang harus dilayani, serta minimnya
sumber daya manusia, dan gangguan teknis, termasuk penyediaan blangko.
Guna mempercepat
informasi, disdukcapil berkoordinasi dengan kecamatan supaya melaporkan
warganya yang membutuhkan pelayanannya, dengan cara para camat mengumpulkan
warganya di kantor kecamatan dan kendaraan keliling akan datang atas permintaan
camat.
Kabid Kependudukan, Epip
Zulvikar Malik A, S.Sos, M.Si, menambahkan, dengan adanya mobil keliling yang
beroperasi merupakan sarana yang sangat baik agar supaya lebih cepat dalam
proses pembuatan yang dibutuhkan masyarakat.
Epip berharap pembuatan KTP dan lainnya bisa dibereskan dalam 2 jam,
sepanjang sarana penunjang SDM memadai serta tidak ada gangguan teknis.
“Apabila ada gangguan
bukan hanya di pelayanan Disdukcapil saja, itu penyebabnya secara nasional
bukan hanya di kecamatan atau di dinas saja melainkan seluruh indonesia, dan
masalah tidak ada blangko tidak di Disdukcapil saja melainkan secara nasional,â€
tukasnya.
Berkaitan menjelang
pilkada, Epip berjanji akan bekerja maksimal supaya semua warga bisa memenuhi
haknya dalam pelaksanaan pilkada nanti. Ia menyebutkan sekitar 40 ribu
lagi akan dicetak, di mana setiap harinya KTP-el ini dicetak rata-rata 900
lembar dan sebulan hampir 2500 lembar.
(Humas Diskominfo), garutkab.go.id
www.garutkab.go.id
Dikelola oleh :
Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Garut
Jl. Pembangunan No. 181, Garut, 44151
Provinsi Jawa Barat
+62 262 4895000 | |
[email protected] | |
[email protected] | |
DiskominfoGRT | |
DiskominfoGRT |